Minggu, 11 September 2016

JANGAN TAKUT TOURING / TRAVELING SENDIRI AGAR LEBIH MANDIRI


Mungkin ada yang suka dan terbiasa dengan traveling rame – rame. Iya, ada yang bilang kalau traveling rame – rame itu seru! Bisa berhaha – hihi bareng teman – teman satu geng sekalian liburan. Tapi, ada kalanya mungkin kalian akan yang mengalami yang namanya traveling sendirian, jalan – jalan sendirian.
Yah, mencobanya sesekali juga nggak salah kok, traveling sendirian, jalan – jalan sendirian menelusuri tempat baru. Akan banyak pengalaman baru yang bisa didapat, dan mungkin juga teman baru atau… jodoh yang baru. Bener enggak?
Jalan – jalan sendirian ada manfaatnya kok! Paling tidak, dengan traveling sendirian kalian bisa mendapatkan beberapa manfaat ini deh :

1. Kalian Bisa Belajar Lebih Mandiri Dengan Jalan – Jalan Sendiri

Salah satu cara menjadi mandiri atau jika kalian ingin tes seberapa jauh kemandirian kalian adalah dengan traveling sendirian. Karena dengan jalan – jalan sendiri kalian akan dipaksa melakukan apapun sendirian, mulai dari bertanya jalan hingga mengambil keputusan. Semua dilakukan sendirian! Namun tentunya dari kemandirian tadi  datang juga sebuah kebebasan.


Jalan jalan sendirian bisa lebih bebas

Jalan jalan sendirian bisa lebih bebas

2. Tambah PD Atau Percaya Diri Karena Jalan – Jalan Sendirian!

Percaya atau tidak, memang traveling itu akan menambah banyak rasa percaya diri. Apalagi jika traveling sendirian. Karena rasa percaya diri itu biasanya datang dari kemandirian yang sering Dilatih saat traveling sendirian.

3. Traveling Sendirian Akan Mengasah Kemampuan Bernegosiasi Kalian

Saat traveling, kita sering kali diharuskan untuk mencari kebutuhan tertentu. Entah itu belanja barang, menawar harga transportasi hingga saat membeli souvenir. Karena tidak bisa mengandalkan siapa – siapa untuk menawar ketika traveling sendirian, mau tidak mau kita harus belajar untuk bernegosiasi kan?

4. Dengan Jalan – Jalan Sendirian Kalian Akan Belajar Keluar Dari Zona Nyaman

Sesekali, keluar dari zona yang sudah familiar dan mulai telusuri daerah baru sesekali akan lebih menyenangkan Mencari sesuatu yang alami akan mendapatkan pencerahan yang lahir dari hal-hal baru. Jadi, jangan takut untuk jalan – jalan sendirian deh!


Dengan Jalan - Jalan Sendirian Kalian Akan Belajar Keluar Dari Zona Nyaman

Dengan Jalan – Jalan Sendirian Kalian Akan Belajar Keluar Dari Zona Nyaman

5. Jalan – Jalan Sendirian Adalah Obat Yang Efektif Dari Stress

Entah kalian habis mengalami kekecewaan, patah hati atau hal lain yang membuat kalian stres, traveling sendirian adalah kesempatan baik di mana kita bisa punya “me-time”. Kesendirian itu mungkin saja adalah obat yang baik dan bisa membantu kalian untuk bisa pulih kembali tanpa perlu pusing dengan apa kata orang dan apa yang mereka pikirkan.

6. Belajar Budaya Baru Dengan Jalan – Jalan Sendirian

Biasanya belajar budaya baru yang positif akan mempeluas cara pandang kita. Budaya baru ini bisa saja membuka mata kita akan hal-hal yang tadinya tidak pernah terpikir. Apalagi jika sehari – harinya kalian hanya menjalankan rutinitas yang itu-itu saja.

7. Temukan Cinta Dengan Jalan – Jalan Sendirian

Jodoh datangnya memang tidak bisa ditebak. Tetapi Jalan – Jalan sendirian mungkin saja bisa menjadi moment untuk mendapatkan jodoh. Memang dengan traveling sendirian, kesempatan berinteraksi dengan orang baru jauh lebih besar dari pada jika traveling bareng teman dekat. Siapa tahu, dengan traveling sendirian kalian akan bertemu jodoh di jalan. Nggak ada salahnya buat dicoba kok! Jadi lebih enak solo traveling atau rame-rame kalau gini?


Jalan - Jalan Sendirian Adalah Obat Yang Efektif Dari Stress

Jalan – Jalan Sendirian Adalah Obat Yang Efektif Dari Stress

8. Bisa Berinteraksi Dan Alami Kebaikan Penduduk Setempat

Pengalaman membuktikan, kalau penduduk setempat biasanya ingin menolong orang yang terlihat traveling sendirian. Bersikap hati-hati memang perlu, namun tak ada salahnya menyambut tawaran bantuan dengan senyuman. Siapa tahu kalian akan mendapat pengalaman yang menyenangkan!

9. Lebih Kenal Diri Sendiri Dengan Traveling Sendirian

Traveling sendirian biasanya membuat kalian menemukan hal-hal pribadi yang tadinya tidak terlihat sama sekali. Entah bakal ada jenis makanan baru yang ternyata kalian sukai, atau ternyata kalian tidak selemah yang kalian pikirkan sebelumnya. Traveling sendirian itu berarti, saatnya menemukan jati diri yang selama ini belum kalian temukan.

10. Traveling Sendirian Bisa Jadi Lebih hemat

Ingin berhemat sewaktu traveling? Traveling sendirian jauh lebih memungkinkan hal itu. Misalnya kalian bisa berhemat dengan couchsurfing atau tinggal di hostel yang lebih sederhana. Hemat, tanpa perlu ribet karena perbedaan pendapat seperti ketika traveling dengan teman yang banyak.
Nah, sekarang sudah tau kan kalau traveling sendirian itu banyak manfaatnya. Untuk yang belum pernah mencoba traveling sendirian, sesekali coba deh traveling sendirian? Dan rasakan pengalamannya yang begitu seru!

SUMBER : http://blog.reservasi.com/hey-traveler-jangan-takut-jalan-jalan-sendirian/

Tidak ada komentar: